Viral Sopir Taksi Diduga Kena 'Angin Duduk', Kenali Gejalanya
Baru-baru ini viraldi media sosial aksi sopir taksi menolong temannya sesama sopir yang sakit di jalan diduga terkena angin duduk. Sebenarnya apa itu angin duduk dan apa gejalanya?
Sebuah video viral di X memperlihatkan seorang sopir taksi yang bergerak cepat menolong temannya yang tiba-tiba sakit di jalan. Ia mengerok dan mengoleskan minyak angin ke beberapa bagian tubuh rekannya.
Dalam keterangan video disebutkan bahwa sopir tersebut hampir mengalami nyeri dada akibat 'angin duduk'.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pilihan Redaksi
|
Apa itu angin duduk?
Melansir Siloam Hospitals, angina pectoris atau angin duduk seperti yang dialami sopir taksi di atas adalah kondisi nyeri dada yang terjadi karena terganggunya aliran darah yang membawa oksigen ke otot jantung.
Kondisi ini disebabkan oleh penyumbatan pada pembuluh darah jantung. Penyumbatan pembuluh darah bisa dipengaruhi oleh beberapa faktor, salah satunya yaitu timbunan lemak atau kolesterol berlebih di dalam tubuh.
Selain itu, ada sejumlah kondisi yang dapat meningkatkan risiko angin duduk, seperti:
- diabetes
- hipertensi
- obesitas
- jarang berolahraga
- konsumsi alkohol berlebihan dan merokok
Gejala angin duduk
![]() |
Ada sejumlah gejala angin duduk yang tidak boleh diabaikan menurut John Hopkins Medicine:
- Rasa sakit seperti tertekan di dada bagian bawah
- Nyeri punggung bagian atas, kedua lengan, leher, dan cuping telinga
- Nyeri menjalar ke lengan, bahu, rahang, leher, atau punggung
- Sesak napas
- Lemas dan kelelahan
- Pusing dan lemas
- Keringat dingin
Pertolongan pertama angin duduk yang dapat dilakukan adalah dengan menghentikan aktivitas sesegera mungkin dan beristirahat. Atur napas agar tubuh merasa lebih rileks.
Sebaiknya berbaring dengan posisi kepala lebih tinggi dari pada badan.
Apabila gejala angin duduk seperti yang dialami sopir taksi yang viral itu tidak kunjung mereda, sebaiknya segera periksa ke dokter agar mendapatkan penanganan medis yang tepat.
相关推荐
- 高考留学新加坡,可以选择哪些院校?
- Pejabat The Fed Sebut Ada Peluang Penurunan Suku Bunga di 2025
- 美国电影学院研究生申请要求
- Yusril Ihza Mahendra: Prabowo Akan Maafkan Koruptor itu Bagian Rencana Amnesti
- Grada Optimis GSN Mampu Tingkatkan Kesejahteraan Ojol
- Bingung Khutbah Idul Fitri di Rumah? Ini Contekan Mudah dari Ustad Somad
- Ratna Dituntut 6 Tahun Penjara
- Berdenominasi Bitcoin, Roxom Global Sukses Kantongi US$17,9 Juta